Review dan Harga Smartfren Andromax V3s Terbaru

Diposting oleh Unknown on Selasa, 07 April 2015



Dengan semakin baiknya kualitas kamera di perangkat ponsel, selfie memang sudah menjadi trend tersendiri di era teknologi saat ini. Perlengkapan untuk melakukan selfie seperti tongsis (tongkat narsis) dan tomsis (tombol narsis) sudah umum untuk dimiliki banyak orang. Melihat fenomena yang sedang berkembang ini, Smartfren sadar akan kebutuhan konsumen, sehingga vendor yang juga operator telekomunikasi ini meluncurkan produk barunya ke pasar Indonesia, yaitu Smartfren Andromax V3S. Didesain sebagai perangkat yang akan memanjakan penggunanya untuk ber-selfie ria, ponsel ini memiliki kelebihan utama berupa kamera sebesar 2 MP di bagian depan yang dilngkapi dengan Led Flash, sehingga dapat memberi penerangan tambahan saat penggunanya melakukan selfie pada kondisi cahaya kurang memadai. Harga Smartfren Andromax V3S juga ditawarkan cukup terjangkau, yaitu pada kisaran 2 juta rupiah.

Smartfren Andromax V3S memiliki ukuran layar yang cukup besar, 5,0 inci dengan resolusi layar sudah HD 720 x 1280 pixels. Jenis layar yang digunakan juga sudah memakai tipe IPS. Layar ini akan memberi Anda pengalaman menonton video, browsing, video conference serta bermain game dengan lebih besar dan dalam definisi tinggi.

Selain kamera depan, Smartfren juga membekali Andromax V3S dengan kamera belakang beresolusi 8 MP yang sudah dilengkapi dengan fitur LED Flash, Autofocus, Face detection, dan kemampuan merekam video. Fitur face, eyes and smile detector akan memudahkan Anda untuk mengambil foto terbaik. Selain itu, Anda juga dapat mengambil gambar sambil melakukan webcam dalam waktu yang bersamaan dari kedua kamera depan dan belakang.

Untuk urusan performa, Andromax V3S dibekali dengan prosesor Snapdragon MSM8612 Quad core 1.2 GHz besutan Qualcomm. Dengan prosesor quad core, otomatis akifitas hiburan dan pekerjaan Anda, seperti browsing, menonton video, bahkan menjalankan aplikasi berat seperti bermain game dapat diakomodir dengan lebih baik. Anda juga tidak perlu khawatir baterai ponsel ini cepat habis, karena sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 2500 mAh. Untuk mendukung kinerja prosesor, smartfren sudah melngkapi ponsel ini dengan pengolah grafis Adreno 302 dan RAM sebesar 1 GB. Andromax V3S juga sudah menggunakan Android v4.4 KitKat terbaru sebagai sistem operasinya.

Kapasitas penyimpanan internal Andromax V3S memang tidak terlalu besar, hanya 8 GB. Namun, Anda dapat memanfaatkan slot microSD yang tersedia untuk ekspansi kapasitas memori hingga 32 GB.

Dan sebagai salah satu produk Smartfren, Andromax V3S pastinya sudah mendukung fitur Dual SIM Dual Network (CDMA dan GSM).

Harga Smartfren Andromax V3s sendiri ditawarkan cukup terjangkau. Seperti penulis sebutkan sebelumnya, harga yang ditawarkan berada pada kisaran 2 juta rupiah, atau tepatnya sebesar Rp 1.999.000,-. Ponsel ini sudah tersedia di pasaran dengan pilihan warna hitam, putih, dan biru.

Rangkuman spesifikasi Smartfren Andromax V3S:
UMUM Jaringan CDMA EVDO + GSM, Dual On Standby
Kartu SIM micro RUIM dan micro SIM
Layar 5 inci, IPS LCD dengan OGS, resolusi 720 x 1280 pixels
Pelindung layar Ya
SISTEM Sistem Operasi Android v4.4 KitKat
Chipset Snapdragon MSM8612
Prosesor Quad Core 1,2 GHz
GPU Adreno 302
MEMORY RAM 1 GB
Internal 8 GB
Eksternal Ya, microSD, hingga 32 GB
KAMERA Belakang 8 MP Autofocus dengan LED Flash
Depan 2 MP dengan LED Flash
Perekam Video Ya
SUARA Tipe Dering Getar, MP3 Ringtones
Loudspeaker Ya
3.5mm Jack Ya
Fitur Snapdragon Audio
KONEKTIFITAS WiFi Ya
Bluetooth Ya
Radio Ya, Stereo Radio FM
GPS Ya, dengan A-GPS
USB microUSB v2.0
BATERAI Tipe 2500 mAh

Fitur-fitur lain yang ditawarkan Smartfren Andromax V3S adalah:

Qualcomm quick charge, yang akan membuat waktu charge baterai Anda lebih cepat, sehingga hemat waktu. Dengan catatan, charger yang digunakan minimal 1 Ampere.

WiFi Hotspot, dengan teknologi EVDO Rev. A dan fungsi tethering yang mendukung hingga 5 pengguna, membuat aktifitas internet Anda menjadi lebih menyenangkan bersama teman atau keluarga.

Tags: Harga Smartfren Andromax V3s, Smartfren Andromax V3s, harga HP

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar